Siaran Pers
Nomor : 294/Humas/SP/06/2013
Tanggal : 14 Juni 2013
Bupati Asahan, Drs H Taufan Gama Simatupang MAP meresmikan kantor Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kecamatan Air Joman.
Dalam
sambutannya, Bupati Asahan menyambut baik kehadiran kantor IPHI di Kecamatan
Air Joman dan Silau Laut, hal ini merupakan bukti dari solidnya persaudaraan
diantara para haji. “ Saya yakin para haji memiliki ikatan bathin yang sangat
kuat dan sama, karena selama menunaikan haji memiliki pengalaman spiritual yang
sama, “ kata Bupati Asahan, Kamis, 13 Juni 2013 dihadapan masyarakat Kecamatan
setempat.
Dengan
peresmian gedung IPHI ini, Bupati Ashan juga berharap semakin
memperkuat tali silaturahmi dan menjadikannya sebagai sarana untuk mewujudkan keinginan para haji
untuk meningkatkan kesatuan dan
persatuan bangsa, keimanan dan ketaqwaan serta amal nyata dalam rangka melestarikan
kemabruran hajinya, serta IPHI nantinya benar-benar
menjadi pelopor dalam membangun dan memajukan umat, sesuai dengan visi Pemkab
Asahan mewujudkan Asahan yang religius.
Bupati
Asahan menyebutkan bahwa kantor IPHI juga dapat difungsikan untuk kemashlahatan
ummat, misalnya untuk pembinaan Iman dan Taqwa, selain itu, bisa dijadikan
pusat konsultasi bagi masyarakat yang akan melaksanakan haji. Artinya bagi
calon haji disekitar Kecamatan Air Joman dan Silau Laut dapat mempertanyakan
tentang rukun Islam ke lima tersebut.
Dengan
kehadiran kantor IPHI, Bupati Asahan mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten
(Pemkab) Asahan akan terus mendukung segala upaya dan partisipasi masyarakat
dalam membangun Kabupaten Asahan. “ Saya mengucapkan terima kasih kepada para
dermawan dan masyarakat atas partisipasinya dalam pembangunan kantor IPHI ini.
Mudah-mudahan Allah SWT selalu memberikan perlindungan dan hidayah-Nya kepada
kita semua, “ ucap Bupati Asahan. (HUMAS-1)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar