Pemkab Asahan Mengucapkan

Tetaplah menyatu janganlah ingin terpecah belah,
Capai hari esok bangsa yang cerah

Kamis, 10 November 2016

Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2016 di Asahan

SIARAN PERS
SETDAKAB ASAHAN
NOMOR           : 357/HUMAS/XI/SP/2016
TANGGAL        : 10 NOVEMBER 2016

Peringatan hari Pahlawan tahun 2016 di Kabupaten Ashan yang dipusatkan di lapangan Alun-Alun Rambate Rata Raya Kisaran berjalan hikmad, Kamis, 10 November 2016.


Wakil Bupati, H Surya BSc yang membacakan sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia, Khofifah Indar Parawansa mengatakan Peringatan Hari Pahlawan yang bertema satukan langkah untuk negeri adalah untuk meningkatkan semangat kepahlawanan, semangat persatuan yang bulat mutlak dengan tiada mengecualikan sesuatu golongan dan lapisan. Semangat kepahlawanan adalah semangat membentuk dan membangun negara.

Melalui momentum hari pahlawan tahun 2016, Wakil Bupati mengajak satukan tekad dan ketulusan untuk bersama-sama saling bahu membanhu dan dilandasi oleh makna dan nilai integritas, etos kerja dan gotong royong. Maka dengan itu bangsa Indonesia dapat mengatsi berbagai permasalahan yang melanda.

“Semoga peringatan hari pahlawan tahun ini dapat lebih membangkitkan semangat kebangsaan, menumbuhkan nilai-nilai kepahlawanan serta meningkatkan kecintaan kepada tanah air Republik Indonesia,” kata Wabup.

Usai melaksanakan upacara nasional, kegiatan dirangkai dengan penyerahan taliasih berupa uang dan sarung kepada para veteran di Asahan. Pemberian yang langsung diserahkan Wabup secara simbolis tersebut merupakan bentuk penghormatan dan perhatian Pemkab Asahan terhadap para veteran di Asahan.

Selanjutnya kegiatan ziarah kemakam pahlawan Asahan dengan menabur bunga di pusara para makam pahlawan. Sebagai pemimpin upacara di makam pahlawan, Kapolres Asahan, AKBP Tatan Dirsan Atmaja.Kegiatan juga dirangkai dengan penyerahan hadiah kepada peserta napak tilas Pemuda KNPI yang juara. (HUMAS-1)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar