Pemkab Asahan Mengucapkan

Tetaplah menyatu janganlah ingin terpecah belah,
Capai hari esok bangsa yang cerah

Senin, 28 September 2015

DPS Pilkada Kabupaten Asahan 527.710 Pemilih

Siaran Pers
Humas Setdakab Asahan
Nomor                  : 131/Humas/SP/IX/2015
Tanggal                : 28 September 2015


Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Asahan menyatakan Daftar Pemilih Sementara (DPS) untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bupati dan wakil Bupati Asahan sebanyak 527.710 pemilih.


“ Dari hasil pleno kita, DPS Asahan sekitar 527.710 pemilih, “ demikian kata Ketua KPU Asahan, Darwis Sianipar melalui komisioner bidang Hukum KPUD Asahan, M Rito, Senin, 28 September 2015 di gedung KPUD setempat.

Berdasarkan data sementara, Rito menjelaskan hasil rekapitulasi jumlah pemilih di dominasi oleh pemilih perempuan yakni 264.686 pemilih dan laki-laki sebanyak 263.024 pemilih. Pilkada Asahan nantinya akan memiliki 1881 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di 204 Desa dan Kelurahan di 25 Kecamatan.

Rito mengatakan penetapan rekapitulasi DPS Asahan masih bisa berubah-rubah. Bisa saja pemilih bertambah atau berkurang. Maka itu diharapkan masyarakat Asahan lebih aktif untuk melihat daftar pemilih, agar masyarakat yang belum terdaftar sebagai pemilih dapat ditetapkan sebagai pemilih.

“ KPU Asahan dalam waktu dekat akan menetapkan daftar pemilihan tetap (DPT). Artinya selain warga aktif untuk melihat setatusnya, diminta petugas Kecamatan dan Kelurahan atau Desa bekerja keras mencari warga yang belum terdaftar,” cetus Rito. (HUMAS-1)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar